METRO BANDUNG, bandungpos.id – Universitas Islam Bandung (Unisba) menunjukkan komitmennya dalam memperluas jaringan akademik global dengan berpartisipasi dalam ASEAN Universities Exhibition and Forum (AEF) 2025. Acara yang digelar oleh Kementerian Pendidikan Tinggi Malaysia (MoHE) di Kuala Lumpur pada 23-25 Februari 2025 ini menghadirkan lebih dari 80 universitas dari berbagai negara di kawasan ASEAN.
Tak sekadar berpartisipasi, Unisba juga memanfaatkan momen ini untuk menjalin kemitraan strategis dengan sejumlah perguruan tinggi internasional. Komitmen tersebut diwujudkan dalam penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) dan Letter of Intention (LoI), membuka peluang kolaborasi akademik dan non-akademik dengan berbagai universitas mitra. Beberapa institusi yang telah resmi menjalin kerja sama dengan Unisba antara lain Raffles University dan Universiti Malaysia Sabah (UMS). Selain itu, kerja sama dengan universitas lain seperti Universitas Brunei Darussalam (UBD), Universiti Teknologi Brunei (UTB), hingga Philippine Christian University tengah dalam tahap finalisasi.
Delegasi Unisba yang hadir dalam forum ini meliputi Wakil Rektor IV Bidang Kerja Sama, Internasionalisasi, dan Humas, Dr. Ratna Januarita, S.H., LL.M., M.H., bersama tim Kantor Urusan Internasional. Tak hanya memperkuat kerja sama kelembagaan, Unisba juga mencetak prestasi dengan mengirimkan delegasi mahasiswa ke kompetisi AEF serta program Student Mobility. Perwakilan mahasiswa Unisba yang lolos ke tahap final meliputi Azzahra Nurul Hidayah (Fakultas Ekonomi dan Bisnis), Sely Astuti (Fakultas Psikologi), dan Tamara Nabila Putri (Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam).
Keikutsertaan Unisba dalam AEF 2025 menegaskan posisinya sebagai institusi pendidikan yang siap bersaing di kancah internasional. Melalui kolaborasi strategis ini, Unisba terus berupaya meningkatkan kualitas akademik dan pengembangan kapasitas civitas akademikanya, menjadikannya lebih kompetitif di tingkat ASEAN dan global.(sani/bnn)